Image01
FILTER CITRA PORNOGRAFI PADA HALAMAN WEB MENGGUNAKAN DETEKSI WARNA KULIT MANUSIA
IMAGE FILTER TO PORNOGRAPHY WEB PAGE USING HUMAN SKIN COLOR DETECTION
Undergraduate Theses dari STIKOM Surabaya / 07-12-2009 14:17:31 WIB
Posting oleh prazetyo  •  Ditampilkan sebanyak 74061 kali

Share this information : Share

Author : Awalia Novitasari (02410100065)


Subject:WORLD WIDE WEB
Keyword:Penyaringan Halaman Web
Pornografi
Pengolahan Citra
Warna Kulit

Abstract in Bahasa Indonesia

Kebanyakan sistem komersial yang didesain untuk mencegah akses terhadap hal-hal yang mengandung pornografi memblokir situs web menggunakan teknik IP filtering atau text filtering. Pendekatan tersebut efektif untuk memblokir situs web porno yang populer dan halaman web yang memiliki link ke situs web porno, tetapi kurang efektif dalam memblokir halaman web yang berisi koleksi citra pornografi. Karenanya, kemampuan untuk mendeteksi citra pornografi dapat menjadi alat yang berguna untuk menyaring hal-hal yang mengandung pornografi di Internet.

Penelitian ini merupakan usaha untuk memblokir situs web yang mengandung unsur pornografi menggunakan pendekatan kecocokan kata dan identifikasi citra pornografi pada halaman web. Identifikasi citra pornografi dilakukan berdasarkan teknik pendeteksian warna kulit oleh Ap-apid (Ap-apid, 2005), menggunakan kombinasi model warna HSI dan YCbCr.

Dari pengujian terhadap 10 URL, diperoleh kesimpulan bahwa kombinasi teknik kecocokan kata dan identifikasi citra pornografi dapat dilakukan untuk mengenali halaman web yang mengandung unsur pornografi. Pengujian tersebut memberikan hasil true positive (tp) sebesar 60%, true negative (tn) sebesar 0%, false positive (fp) sebesar 20%, dan false negative (fn) sebesar 20%.

Dari pengujian terhadap 118 sampel citra pornografi dan 60 sampel citra bukan pornografi, diperoleh kesimpulan bahwa kombinasi model warna HSI dan YCbCr dapat digunakan untuk mengenali warna kulit manusia. Pengujian tersebut memberikan hasil true positive (tp) sebesar 62,9%, true negative (tn) sebesar 3,37%, false positive (fp) sebesar 5%, dan false negative (fn) sebesar 28,7%. Dari pengujian tersebut, disimpulkan pula bahwa pendeteksian warna kulit menggunakan teknik yang disampaikan oleh Ap-apid (Ap-apid, 2005) dapat digunakan untuk mendeteksi citra pornografi.


Abstract

Most commercial systems are designed to prevent access to the things that contain pornography blocking web sites using IP filtering techniques or filtering text. The approach was effective to block pornographic web sites and popular Web pages that contain links to pornographic web sites, but less effective in blocking a web page that contains a collection of pornographic images. Therefore, the ability to detect pornographic images can be a useful tool to filter out the things that contain pornography on the Internet.

This study is an attempt to block web sites containing pornographic element matching approach and the identification of pornographic images on the web page. Identification of pornographic images is based on skin color detection techniques by the Ap-apid (Ap-apid, 2005), using a combination model of HSI and YCbCr color.

From the testing of 10 URLs, obtained the conclusion that the combination of word matching techniques and identification of pornographic images can be done to identify web pages that contain elements of pornography. Test results true positive (tp) of 60%, true negative (tn) for 0%, false positive (fp) by 20%, and false negative (fn) of 20%.

From the testing of 118 samples of pornographic images and 60 sample images are not pornographic, obtained the conclusion that the combination model HSI and YCbCr color can be used to identify the color of human skin. Test results true positive (tp) of 62.9%, true negative (tn) of 3.37%, false positive (fp) by 5%, and false negative (fn) of 28.7%. From these tests, also concluded that the skin color detection using the techniques presented by Ap-apid (Ap-apid, 2005) can be used to detect pornographic images.

Contributor:DRS. ANTOK SUPRIYANTO, M.MT.
YUSRON RIJAL, S.SI., MT.
Date Create:07-12-2009
Type:Text
Format:pdf
Language:Indonesian
Identifier:STIKOM Surabaya-Undergraduate-4-22058
Collection ID:4-22058
Call Number:PERPUSTAKAAN STIKOM 004.67 Nov F


Coverage :
Terbatas Sivitas Akademika STIKOM Surabaya

Rights :
Hak Cipta (c) 2009 oleh STIKOM SURABAYA. Dilarang mengcopy atau mendistribusikan baik sebagian atau seluruh isi koleksi ini dalam bentuk apapun, baik secara elektronis maupun mekanis tanpa izin dari penulis.

Download koleksi - Terbatas untuk Member

1. STIKOM Surabaya-Undergraduate-713-Cover.pdf - 57 KB pdf files

2. STIKOM Surabaya-Undergraduate-713-Abstrak.pdf - 153 KB pdf files

3. STIKOM Surabaya-Undergraduate-713-Daftar Isi.pdf - 143 KB pdf files

4. STIKOM Surabaya-Undergraduate-713-BAB I.pdf - 510 KB pdf files

5. STIKOM Surabaya-Undergraduate-713-BAB II.pdf - 2751 KB pdf files

6. STIKOM Surabaya-Undergraduate-713-BAB III.pdf - 1690 KB pdf files

7. STIKOM Surabaya-Undergraduate-713-BAB IV.pdf - 1567 KB pdf files

8. STIKOM Surabaya-Undergraduate-713-BAB V.pdf - 65 KB pdf files

9. STIKOM Surabaya-Undergraduate-713-Daftar Pustaka.pdf - 339 KB pdf files



 10 dokumen yang mirip...



 10 dokumen yang berhubungan...






BANTU KAMI !
Anda bisa membantu kami untuk menentukan kata kunci yang tepat untuk dokumen ini dengan melakukan klik pada link dibawah :

Citra , Halaman , Kulit , Pengolahan , Pengolahan Citra , Penyaringan , Penyaringan Halaman Web , Pornografi , Warna , Warna Kulit , Web



.: Kembali ke daftar Undergraduate Theses

STIKOM DIGITAL LIBRARY

INSTITUTIONAL REPOSITORY


LOGIN AREA



[ REGISTRASI MEMBER ]





LINK

+ ADD TO BOOKMARK

+ DIGILIB INDONESIA





Hits : kali sejak 13 November 2008  • Alamat IP anda: 3.145.77.114

This Project is cooperation with ITS Library. Local Content & ReDesign © Juli 2008 STIKOM Library.                                                                     Top^
Dublin Core Metadata Initiative & OpenArchives Compatible | Best Viewed with 1024 x 768 resolution and Firefox!.